MAN 4 Aceh Besar

MAN 4 Aceh Besar

MAN 4 Aceh Besar Seminarkan Proposal Penelitian Siswa

Bagikan

Aceh Besar, Humas – MAN 4 Aceh Besar sebagai Madrasah Unggulan Riset Nasional melaksanakan seminar proposal penelitian yang di ajukan oleh siswa-siswa mulok riset. Proposal diajukan dalam Bidang Matematika, Sains dan Teknologi (MST), Bidang Ilmu Sosial dan Humaniora (ISH) dan Bidang Ilmu Keagamaan Islam (IKI) di Ruang Riset MAN 4 Aceh Besar, pada Sabtu (11/06/2022).

Kepala MAN 4 Aceh Besar, Hj. Nuranifah S.Ag., M.Pd. dalam pembukaan Seminar Proposal Penelitian menyampaikan ucapan terima kasih kepada koordinator riset, guru pembimbing riset dan siswa-siswi MAN 4 Aceh Besar yang telah bersinergi dalam menjalankan MAN 4 Aceh Besar sebagai Madrasah Unggulan Riset.

“Terima kasih kami ucapkan kepada koordinator riset, guru pembimbing riset dan siswa-siswi MAN 4 Aceh Besar yang telah menyelesaikan proposal dan mengajukan untuk diseminarkan, semoga sinergitas ini menjadi suplemen penyemangat dalam mengikuti kompetisi Myres tahun ini”, sebut Nuranifah yang juga Ketua K2M MA Provinsi Aceh.

Selanjutnya, Nuranifah juga menguji langsung proposal penelitian siswa dan ikut memberi masukan dan saran-saran yang konstruktif bersama penguji lainnya di forum seminar.

Koordinator Riset MAN 4 Aceh Besar, Eva Maulida S.Pd., M.Pd. menyebutkan bahwa Proposal Penelitian ini disiapkan oleh Siswa pada Akhir Pembelajaran Mulok Riset tahun pelajaran 2021/2022 sebagai implemenetasi Madrasah Unggulan Riset Nasional.

“Alhamdulillah, tahun ini siswa-siswi MAN 4 Aceh Besar telah mengajukan Proposal Penelitian untuk diseminarkan, sebagian diseminarkan hari ini, sisanya akan dilanjutkan pada Senin, 13 Juni 2022 lusa”, sebut Eva yang juga Guru Riset Sosial dan Humaniora.

Proposal penelitian yang diseminarkan diuji oleh Guru Pembimbing Riset MAN 4 Aceh Besar, hadir di forum seminar Hj. Nuranifah, S.Ag., M.Pd., Eva Maulida, S.Pd., M.Pd., Ismail, S.Pd.I., M.Ag., Musiarifsyah Putra, S.Pd.I., M.Pd., Aida Muliana, S.Pd., M.Pd., Maghfirah, S.Pd., Gr, Mila Rahayu, S.Pd., Samsul Kamal, S.Pd., Ilham Maulana, S.Pd., Neneng Novita Nursa, S.Pd., Yenti Muiyani, S.Pd. dan Muliati.

Facebook
Twitter
LinkedIn

Rekomendasi Berita Lainnya